- November 24, 2015
- Posted by: admin
- Category: Berita
No Comments
Palembang, BP-Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Alex Noerdin mengatakan kalau pihak sudah memasang countdown atau jam hitung mundur menjelang Asian Games 2018 di depan pasar Cinde Palembang.
” Kita akan berkerja sama dengan sponsor dari Seiko akan memasang hampir 20 tempat atau 20 lokasi, pemasangan jam hitung mundur di seluruh kota Palembang,” katanya saat memberikan tanggapan dalam rapat paripurna DPRD Sumsel, Senin (23/11).
Pemasangan jam hitung mundur akan dipasang di depan dan belakang yang bisa dilihat orang.
Gubernur mengaku ada pemikiran kalau jam hitung mundur akan dipasang di seluruh ibukota kabupaten di Sumsel.
” Dan yang besar harusnya di pasang di depan kantor DPRD Sumsel supaya setiap masuk kantor , setiap pulang kantor anggota DPRD Sumsel teringat tinggal berapa hari Asian Games selain mengawasi kerja eksekutif, mempersiapkan Asian Games juga memberikan diri sendiri apa yang dapat kita bantukan dalam mensukseskan Asian Games ini,” katanya.
Dan dia berharap awal tahun depan jam hitung mundur tersebut sudah terpasang disejumlah tempat yang ada dikota Palembang.
” Coba lihat, kita lebih maju, Jakarta belum , yang 1000 hari menjelang Asian Games hadir khan , kita lakukan acara itu, kita launching lalu pasang jam hitung mundur,” katanya.
Selain itu Gubernur memastikan ada 15 cabang olahraga (Cabor) Asian Games 2018 yang akan di mainkan di Sumsel.
” Kita yang hebat-hebat sudah dapat disini, untuk bola pasti di bagi tidak mungkin di satu kota, mungkin enam sampai tujuh provinsi dimainkan namun untuk olahraga wanita main disini dari awal sampai final, seru kamu lihat wanita main bola,” katanya sambil tertawa.osk