- June 20, 2016
- Posted by: admin
- Category: Berita
Palembang, BP-Mitra Bangunan Supermarket yang merupakan supermarket bahan bangunan terlengkap di Palembang, kembali menghadirkan penawaran menarik bagi pelanggan setianya di bulan Ramadhan ini.
Store Manager Mitra Bangunan Supermarket Dani mengatakan, penawaran menarik ini di antaranya diskon hingga 50 persen untuk pembelanjaan cat tembok serta beragam hadiah langsung.
Hingga akhir bulan ini, pelanggan yang berbelanja di Mitra Bangunan Supermarket bisa belanja banyak dan untung banyak. Diskon yang diberikan tak tanggung-tanggung bahkan hingga 50 persen.
“Kami juga menawarkan tambahan hadiah langsung dan kesempatan ikut program lucky deep,” ujarnya, baru-baru ini.
Untuk program lucky deep, dikatakan. pihaknya menyediakan beragam hadiah istimewa seperti dispenser, mesin cuci, microwave, kipas angin, blender, hingga LED TV sebagai hadiah utamanya.
“Untuk pelanggan yang berbelanja minimal Rp250 ribu akan mendapatkan kupon undian dua mobil Honda Brio. Hadiah menarik lainnya yang kami siapkan, ada sepeda motor, kulkas, TV LED 32″, dan masih banyak hadiah lainnya. Penarikan undian pertama akan digelar Sabtu, 24 September 2016 mendatang,” ungkapnya.
Dani juga mengatakan, bagi konsumen yang biasanya berbelanja cat tembok Vinilex per Galon Rp118.500 selama program warna-warni Ramadahn digelar bisa mendapatkannya hanya dengan Rp109 ribu saja. Ada juga diskon 20 persen untuk setiap pembelanjaan Nippon Weatherbond Brilliant White.
Tak hanya produk Nippon Weatherbond Brilliant White yang didiskon, bagi konsumen yang melakukan pembelian cat tembok Brand Jotun ada diskon hingga 50 persen plus hadiah langsung dan juga kesempatan istimewa untuk dapatkan hadiah pada program lucky deep. #ren