- August 9, 2016
- Posted by: admin
- Category: Berita
GUBERNUR Sumatera Selatan H Alex Noerdin begitu luar biasa menyambut kemenangan Sriwijaya FC atas PS TNI. “Ini tuah Jakabaring, sejak SEA Games, ISG, AUG dan paling tidak kita targetkan diposisi ketiga. Bisa juga kalau bisa urutan kedua,” ujar Alex yang menyaksikan langsung pertandingan tersebut bersama Pangkostrad dan jajaran manajemen SFC termasuk manajer SFC, H Nasrun Umar.
Orang nomor satu Sumsel ini bahkan menginginkan laga final bisa dimainkan di Stadion kebanggaan Sumsel, yang merupakan salah satu stadion terbaik di Indonesia.
Ia mewanti-wanti agar SFC terus berjuang demi mendapatkan kemenangan. Tim ini bukan tim karbitan melainkan sudah dipersiapkan sejak lama dengan manajemen yang baik.
“Ya, yang namanya bola kan kita tidak bisa memprediksi, tapi saya yakin manajemen kita dilakukan dengan baik,” jelasnya.
Sementara Manajer SFC H Nasrun Umar mengatakan, kedatangan Alex Noerdin selaku pembina klub ke stadion menjadi support tersendiri dan semangat bagi para punggawa SFC.
“Terima kasih kepada Bapak Pembina SFC atas kehadirannya, dan ini berkah kedatangan Pak Alex. Tadi saya sampaikan (kepada pemain-red) agar tetap tawadhu karena perjalanan masih panjang,” ujar Nasrun.
Pria yang juga Kadishubkominfo Sumsel ini berharap SFC bisa mempertahankan kemenangan ini di laga berikutnya menghadapi Arema Cronus.
“Melawan Arema nanti, saya belum bisa prediksi. Tapi yang jelas, kita tetap ingin yang terbaik,” pungkasnya. # sug