- March 23, 2018
- Posted by: admin
- Category: Berita
Palembang, BP
Partai Berkarya akhirnya resmi mendeklarasikan dukungan untuk pemenangan pasangan Cagub dan Cawagub Sumsel nomor 4 H Dodi Reza Alex Noerdin-HM Giri Ramandha N Kiemas di Hotel Horison Ultima Palembang, Kamis (22/3).
Turut hadir diantaranya perwakilan DPP Partai Berkarya Neneng Atuty, Sarinita Sembiring dan Hariatiar Ambiar perwakilan partai pengusung pasangan Cagub dan Cawagub Sumsel nomor 4 H Dodi Reza Alex Noerdin-HM Giri Ramandha N Kiemas dan pengurus Partai Berkarya seluruh Sumsel.
Ketua pelaksana yang juga Sekretaris DPW Partai Berkarya Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Endang Hernadi SE bertekad memenangkan pasangan Dodi-Giri karena sebagai partai baru ibaratnya lahi garang-garangnya.
Sedangkan Ketua DPW Partai Berkarya Provinsi Sumsel Islah Taufik mengatakan, bertekad memenangkan pasangan ini dan sudah ada instruksi Ketua Umum Partai Berkarya Hutomo Mandala Putra.

BP/Dudy Oskandar
Partai Berkarya akhirnya resmi mendeklarasikan dukungan untuk pemenangan pasangan Cagub dan Cawagub Sumsel nomor 4 H Dodi Reza Alex Noerdin-HM Giri Ramandha N Kiemas di Hotel Horison Ultima Palembang, Kamis (22/3).
“Instruksi ini harus dilaksanakan. Saya mengintruksikan ke saudara kalau tidak dilaksanakan namanya instruksi ada penilaian tersendiri ini amanat Hutomo Mandala Putra, harus memenangkan pasangan nomor 4, ” katanya.
Sedangkan H Dodi Reza Alex Noerdin didampingi HM Giri Ramandha N Kiemas mengatakan, kalau malam ini kita semua merapatkan tekad memenangkan pasangan Dodi-Giri yang diperjuangkan oleh Partai Berkarya.
“Saya beberapa waktu lalu ditugaskan dan mendapat panggilan masyarakat Sumsel menginginkan agar pembangunan yqng berjalan harus dilanjutkan dengan kepempimpinan yang baik dan disempurnakan yangn belum di sempurnakan maka kami berdua memperjuangkan apa diinginkan masyarakat kita lanjutkan keberhasilan dan disempurnakan pembangunan Sumsel, katanya.
Walaupun calon termuda, Dodi menegaskan memiliki banyak pengalaman terutama di bidang legislatif dan eksekutif.
” Kami memiliki konsep membangunan Sumsel kedepan apa disempurnakan kita lengkapi untuk Sumsel terdepan dan makin gemilang bersama apartai Berkarya, ” katanya.
Menurut Dodi salah satu visi yang akan dijual adalah berkomitmen melanjutkan sekolah dan berobat gratis yang di gagasan oleh Gubernur Sumsel H Alex Noerdin dilanjutkan sampai perguruan tinggi.
Selain itu dengan konsep Sumsel 2 tahun bisa adalah menuntaskan seluruh infastruktur berupa jalan, jembatan listrik dan air bersih.
Lalu progran pertanian dan perkebunan dengan meningkatkan harga karet petani dengan program penanaman ulang kebun karet rakyat secara gratis, inovasi lanjutan dimana karet di campur aspal sehingga harga karet naik.

BP/DUDY OSKANDAR-Pasangan Dodi-Giri
“Kita mendorong ekonomi kreatif, kami adalah generasi milenial akan berikan dorongan generasi muda agar bisa mengakses mendorong kreativitasnya dan internet dan wifi masuk ke desa- desa,” katanya.
Selain itu pembangunan kedepan juga berdasarkan nilai spritual dan rohani dengan membantu ponpes, ustad ustazah, guru, santri disekolah menjadi sarjana.
Pihaknya bertekat jika terpilih akan menjaga zero konflik Sumsel agar tidak ada kerusuhan Sumsel bersama kader Partai Berkarya.
” Kami makin hari makin banyak mengalir dukungan kepada kami setelah Golkar, PDIP dan PKB lalu Perindo, Partai Berkarya, Garuda dan PSI seluruh partai baru mendukung kami, ” katanya.
Apalagi programnya ini menurutnya bukan janji politik asal tapi berdasarkan aspirasi masyarakat dan telah dihitung dengan perencanaan matang dan terukur.
” Insya allah kami tidak melupakan sumbangsih kader partai berkarya, mari berjuang bersama,” katanya.
Perwakilan DPP Partai Berkarya Neneng Atuty memastikan partainya komit mendukung dan memenangkan pasangan Dodi-Giri.#osk