Dukungan Calon DPD RI Banyak Mendekati Angka Minimal

Palembang, BP
Ketua Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Junaidi SE MSi menilai,  pihak KPU Sumsel kelelahan dengan pendaftaran calon anggota DPD RI.
“Jadi verifikasi saat mereka melakukan pendaftaran itu sesungguhnya diluar scenario, karena kawan-kawan yang datang ini rata-rata malam mendekati injury time, jadi menjelang pukul 24.00 semua,” katanya, Selasa (1/5).
Akibat menurutnya KPU Sumsel tidak mempunyai fisik yang kuat untuk menyelesaikan saat itu namun disepakati verifikasi melalui Silon dilaksanakan esok harinya.
“Untuk DPD angka terakhir 35 orang yang lolos, 5 orang tidak lengkap,” katanya.
Namun dia mengaku heran yang mendaftar DPD ini hampir 90 persen mendekati angka yang minimal semua.
“Batas minimal 3000, 3006 , 3013, 3500, mana kala saat verfikasi faktual ada yang keseleo, bisa di faktualisasi bisa gugur itu,” katanya.
Anggota KPU Sumsel Alexander Abdullah mengatakan , untuk semua calon DPD RI Dapil Sumsel yang dinyatakan lolos nantinya akan melalui tahapan-tahapan seperti penyerahan dukungan, penelitian administrasi dan dilanjutkan dengan sesi ketiga klarifikasi faktual.
“Kalau tahapan satu dua tiga ini lolos barulah dia bisa ikut mendaftarkan sebagai calon DPD RI.
Untuk jumlah keseluruhannya tidak tergantung dengan jumlah pemilih, karena DPD RI itu adalah Senator yang dipilih karena ketokohan mereka,” katanya.#osk
Jadwal Pendaftaran Calon Anggota DPD RI:
-26 Maret-8 April (Pengumuman penyerahan syarat dukungan)
-22-26 April (Penyerahan dokumen syarat dukungan)
-27 April-10 Mei (Verifikasi syarat dukungan e-KPT)
-11-13 Mei 2018 (Hasil verifikasi administrasi dan jumlah dukungan serta sebaran)
– 14-20 Mei (Perbaikan syarat dukungan)
-9-11 Juli 2018 (Pendaftaran bakal calon anggota DPD RI)



Leave a Reply