Truk Terbalik, Jalintim Palindra Lumpuh 2 Jam

ini mobil truk yg terbalik, la sudah berdiri kokoh setelah dievakuasiInderalaya,BP-Kembali truk muatan kayu gelondongan terbalik, kali ini truk dengan Nopol BG 8758 JB yang disopiri Herman (25) warga Gasing Palembang terbalik di Jalintim Palembang-Inderalaya (Palindra) Desa Pulau Semambu sekitar pukul 13.30 Wib, akibatnya Palindra kembali macet hingga mengular puluhan kilometer dan jalintim palindra macet 2jam
Terbaliknya Truk kayu gelondongan tersebut dikarenakan ban belakang bagian sebelah kiri pecah semuanya,’’Dua ban sebelah kiri pecah, dan langsung terbalik,’’kata Herman
Herman mengatakan, kayu yang diangkutnya dari Gasing Palembang tujuan ke PT TEL , namun tiba di Km 25 terbalik , hingga menutupi ruas jalan. Akibat insiden tersebut membuat jalintim Palindra sempat lumpuh dan macet sekitar 2 jam.
Untung dilokasi kejadian,  banyak kendaraan alat berat,  yang tengah memperbaiki ruas jalan Palindra,  oleh petugas Lantas yang dipimpin Kapolpos Timbangan Aiptu Yanto langsung mengevakuasi kayu log yang menutupi jalan termasuk truk yang terbalik. Sehingga  bisa diselesaikan dalam waktu satu jam.
Usai dievakuasi, petugas melakukan system buka tutup kendaraan dari dua arah, baik Palembang maupun Inderalaya , sehingga dalam dua  jam kemudian, jalur lalu lintas kembali normal.
“Saat truk kayu terbalik, petugas kami  tengah melakukan patroli disepanjang jalan Palembang-Inderalaya segera melakukan evakuasi, makanya kemacetan lalu lintas tidak berlangsung lama,’’kta Kasat  Lantas Polres OI AKP Sukamto.
Ia mengatakan, apabila terjadi terjadi kecelakaan , agar semua para sopir untuk berlalu tertib dan sabar, jangan saling menyerobot, sebab kalau tidak mau tertib, resikonya bisa macet total dan semuanya bisa bermalam dijalan
“Kalau macet, jangan ambil jalur kanan dengan menyerobot, sebab cara demikian, memicu terjadi kemacetan (ohen/BP)



Leave a Reply